LPPM

Pelatihan Pendamping Proses Produk Halal (PPH) Bagi Mahasiswa Universitas Nahdlatul Ulama Surabaya

Selasa, 28 Juni 2022. setelah sebelumnya sukses mengadakan kegiatan “Training of Trainer Pendamping Proses Produk Halal Bagi Dosen Universitas Nahdlatul Ulama Surabaya”. Jika pada kegiatan sebelumnya Pelatihan ditujukan bagi Dosen, pada kesempatan kali ini Bidang 5 LPPM (Pusat halal dan Inkubator Bisnis) kembali mengadakan kegiatan yang ditujukan untuk Mahasiswa yakni “Pelatihan Pendamping Proses Produk Halal (PPH) Bagi Mahasiswa Universitas Nahdlatul Ulama Surabaya”. Kegiatan ini berlangsung selama 2 hari yaitu pada tanggal 28-29 Juni 2022.

Usaha Mikro, Kecil dan Menengah (UMKM) memegang peranan penting dalam perekonomian nasional. Saat ini daya saing UMKM menjadi perhatian pemerintah pusat maupun daerah. Pengembangan UMKM merupakan bagian dari pembangunan ekonomi jangka panjang untuk mencapai struktur ekonomi yang seimbang. Seiring dengan pertumbuhan UMKM di Indonesia semakin meningkat dan mayoritas penduduk yang beragama Islam, menyebabkan pemerintah menerapkan Undang-Undang No. 33 tahun 2014 Jaminan Produk Halal, dengan ketentuan bahwa produk yang masuk, beredar, dan diperdagangkan di wilayah Indonesia wajib bersertifikat halal.

Namun kendala yang terjadi pada UMKM di Indonesia yaitu belum bisa menerapkan kebijakan pemerintah dengan baik karena kurangnya pengetahuan tentang pentingnya sertifikasi halal. Kurangnya kesadaran UMKM terhadap pengurusan sertifikasi halal ini didasari karena kurangnya sosialisasi dan pemahaman terhadap mekanisme dalam pendaftaran sertifikasi halal. Oleh karena itu, diperlukan kegiatan guna mendukung kebijakan pemerintah terutama kementerian agama melalui BPJPH dengan memperbanyak Pendamping PPH sehingga program sertifikasi halal dapat terlaksana dengan baik.

Dalam rangka mendukung kebijakan pemerintah terutama Kementerian Agama melalui BPJPH dengan memperbanyak Pendamping PPH. Jika pada kegiatan sebelumnya Bidang 5 LPPM (Pusat Halal dan Inkubator Bisnis) sukses mengadakan kegiatan “Training of Trainer Pendamping Proses Produk Halal (PPH) Bagi Dosen Universitas Nahdlatul Ulama Surabaya”. Pada kesempatan kali ini kegiatan pelatihan ditujukan bagi Mahasiswa yakni “Pelatihan Pendamping Proses Produk Halal (PPH) Bagi Mahasiswa Universitas Nahdlatul Ulama Surabaya”

Setelah sebelumnya yang menjadi peserta adalah Dosen Pembimbing Lapangan (DPL) KKN Tahun 2022, pada kegiatan kali ini kami mengundang perwakilan dari setiap kelompok mahasiswa yang mengikuti KKN Tahun 2022. Tujuan dari kegiatan ini yaitu melatih mahasiswa Universitas Nahdlatul Ulama Surabaya untuk menjadi Pendamping Proses Produk Halal (PPH) bagi pelaku usaha mikro dan kecil (UMKM).

Berikut adalah beberapa dokumentasi dari kegiatan Pelatihan Pendamping Proses Produk Halal (PPH) Bagi Mahasiswa Universitas Nahdlatul Ulama Surabaya:

Kepala Pusat Pembinaan dan Pengawasan Jaminan Produk Halal, Dr. H. A. Umar, MA. pada saat penyampaian materi “Prosedur Sertifikasi Halal Bagi Pelaku Usaha Mikro dan Kecil”
Auditor Halal, Ketua Dewan Pembina Madani Halal Center, Dr. H. Edi Purwanto, S.TP., MM pada saat penyampaian materi mengenai “Proses Produk Halal (PPH)”
‘Peserta Terbaik” dalam kegiatan Pelatihan Pendamping Produk Halal (PPH) Bagi Mahasiswa Universitas Nahdlatul Ulama Surabaya

Dokumentasi keseluruhan kegiatan dapat diakses pada link berikut ini : https://bit.ly/PelatihanPendampingPPHMahasiswaUNUSA

Amirah Hibatul Wafi, S.Ak

Staff Bidang 5 dan Umum LPPM UNUSA

Related Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *