KKN UNUSA
Trending

Pelepasan 621 Mahasiswa Peserta KKN 2023

Universitas Nahdlatul Ulama Surabaya

Surabaya – Kamis, 20 Juli 2023, Rektor Universitas Nahdlatul Ulama Surabaya (Unusa) melepaskan 621 mahasiswa peserta KKN ke kecamatan Driyorejo dan Kecamatan Kedamean, Kabupaten Gresik, Jawa Timur.

621 Mahasiswa KKN Unusa ini juga telah dibekali kartu BPJS Ketenagakerjaan untuk pegangan para mahasiswa selama KKN. Dengan Program KKN di tahun ini yang bekerjasama dengan BPJS Ketenagakerjaan diharapkan mahasiswa dapat perlindungan kesehatan dari BPJS Ketenagakerjaan selama KKN berlangsung.

Kegiatan KKN menjadi wajib bagi mahasiswa Unusa, karena melalui ini mereka dapat berkomunikasi dan bersosialisasi langsung dengan masyarakat, serta menghadapi berbagai dinamika persoalan yang terjadi. Rektor Jazidie menyampaikan bahwa di era revolusi industri 4.0, selain hardskill yang sesuai dengan disiplin ilmu yang ditekuni, mahasiswa juga harus memiliki kemampuan berkomunikasi dan bersosialisasi dengan masyarakat. Program KKN menjadi salah satu cara untuk mengembangkan kemampuan tersebut.

Rektor Unusa Prof Achmad Jazidie menyebut jika melalui KKN, mahasiswa akan mendapatkan pengalaman berkomunikasi dan bersosialisasi dengan masyarakat secara langsung. Tentunya, dengan berbagai dinamika persoalan yang dihadapi.

Semoga dengan KKN Unusa ini dapat memberikan manfaat dan barokah bagi Unusa, Mahasiswa, Indonesia, dan khususnya masyarakat setempat.. Aamiin YRA

Adapun link bukti kegiatan ini dapat diakses menggunakan email unusa KLIK DISINI

Fina Amru Millati, S.Kom

Staff Bidang 3 dan IT LPPM UNUSA

Related Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *